• Dokumentasi
  • Perangkat
  • Kaki

Kaki

"Kaki" yang dimaksudkan disini adalah motor. Motor merupakan penggerak dari Multicopter. Pemilihan Motor disesuaikan dengan kebutuhan

Motor Brushless DC (BLDC)

Adapun yang digunakan merupakan motor brusless / outrunner type motor ( yang berputar bagian luar ).

Biasanya motor menggunakan ukuran KV = Kilo Volt dimana ukuran KV berbanding lurus dengan kecepatan putar motor (rpm). Semakin besar nilai KV maka semakin cepat motor berputar. Motor yang digunakan pada multicopter biasanya memiliki nilai KV 1000 - 2000. Semakin besar nilai KV maka semakin besar kebutuhan arus listrik (ampere) yang dibutuhkan oleh motor tersebut.

Nilai kV yang rendah menunjukkan RPM yang rendah dah Torsi ( daya angkat ) yang besar, Namun kecepatan terbangnya rendah ( dikarenakan RPM yang rendah ). Nikai kV yang tinggi menunjukkan RPM yang tinggi dan torsi ( daya angkat ) yang rendah, Namun kecepatan terbangnya tinggi ( dikarenakan RPM yang tinggi )

Jumlah ikatan lilitan pada rotor sendiri berpengaruh pada besar Torsi yang dihasilkan. Semakin banyak jumlah ikatan nya semakin Besar Torsinya dan berlaku sebaliknya. Itulah penyebab mengapa motor dengan ukuran kecil cenderung mempunyai nilai kV yang lebih besar ketimbang motor dengan ukuran besar. Seri pada motor sendiri merupakan besar ukuran sebuah motor. Motor dengan ukuran 2212 berarti memiliki tinggi 22 mm dan lebar 12 mm

Last updated on December 4, 2022